Close
Close

Percepat Vaksin Covid-19, Pemda Tolitoli Buka Pos Pelayanan


Tolitoli, Orasirakyat.com
Gerakan Serentak (Gertak) Serbuan Vaksin yang digagas oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli melalui Dinas Kesehatan, disambut baik oleh seluruh masyarakat dari berbagai kalangan. 


Setelah membuka pos pelayanan Vaksinasi Covid-19 di Halaman Kantor Bupati Tolitoli selama 2 (dua) hari berturut-turut pada Kamis dan Jumat (7-8/10/2021), Dinas Kesehatan Kabupaten Tolitoli kembali membuka pos pelayanan di Taman Kota Gaukan Muhammad Bantilan (TK-GMB) Tolitoli pada Sabtu dan Ahad (9-10/10) mulai Pukul 08.00 WITA sampai dengan pukul 16.00 WITA.


Bupati Tolitoli Amran Hi. Yahya bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tolitoli Ny. Sriyanti Amran Dg. Parebba Sabtu pagi (9/10) mendatangi pos pelayanan vaksinasi di TK-GMB didampingi Asisten Sekretaris Daerah bidang Pemerintahan dan Kesra Anhar Dg. Mallawa bersama istri Ny. Hj. Mu’minang Anhar serta Camat Baolan Abdullah Burhanuddin, S.Sos untuk melihat langsung pemberian vaksin sekaligus memberikan motivasi kepada para penerima vaksin. 


Pada kesempatan itu, Bupati Amran Hi. Yahya mengatakan Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli terus berupaya untuk menggalakkan pemberian vaksin kepada masyarakat yang memenuhi syarat untuk divaksin dengan menyediakan pos-pos pelayanan yang mudah dijangkau oleh masyarakat dari berbagai kalangan. 


“Kita tentu berharap pandemi Covid-19 makin landai dan mudah-mudahan cepat berlalu, sehingga masyarakat bisa beraktivitas dan ekonomi juga bergerak," kata Bupati. 


Olehnya itu Bupati Amran Hi. Yahya kembali melontarkan harapannya kepada masyarakat yang masuk dalam kategori sasaran vaksin namun belum divaksin agar dapat mendaftarkan diri agar segera menerima vaksin, dan bagi masyarakat yang telah divaksin baik dosis pertama atau kedua.


Bupati juga mengharapkan agar tetap disiplin dan menerapkan protokol kesehatan sehingga dapat melindungi diri sendiri dan orang lain secara maksimal. 


Sementara itu, Koordinator penyelenggara Gertak Serbuan Vaksin Covid-19 Dinas Kesehatan Kabupaten Tolitoli Mattalatta Tanra, M.Kes menjelaskan, upaya percepatan vaksinasi Covid-19 ini untuk mengejar target _herd immunity di Kabupaten Tolitoli.


Mattalatta mengakui bahwa masih saja ada informasi-informasi tidak benar atau hoaks seputar vaksin dan vaksinasi. Olehnya itu Matalatta meminta masyarakat untuk menyaring seluruh informasi yang diterima, jangan langsung percaya dan menyebarluaskannya. 

Menurutnya, Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli mengoptimalkan semua langkah untuk percepatan pemberian vaksin di seluruh wilayah se Kabupaten Tolitoli sehingga bisa menyentuh sampai masyarakat di seluruh pelosok. (Rls/RS/ML)

Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami
agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Orasi Rakyat News
Orasi Rakyat News