Close
Close

Reinhard: Jangan Coba-coba Ganggu Jokowi

Reinhard Parapat

Jakarta, Orasirakyat.com
RELAWAN Jokowi yang tergabung dalam Kebangkitan Indonesia Baru atau KIB akan memonitor dilapangan guna membantu petugas dalam mengamankan demonstrasi yang bakal digelar mahasiswa dan elemen lain pada Kamis 21 April mendatang.


KIB bertekad akan mengawal kepemimpinan presiden Jokowi hingga akhirnya masa jabatannya selesai tahun 2024 mendatang.


"Siapapun yang mencoba mengusik dan ingin melengserkan kepemimpinan presiden Jokowi akan berhadapan dengan kami. KIB berada digaris terdepan untuk orang-orang yang ingin menjatuhkan pemerintahan Jokowi," kata Ketua umum KIB Reinhard Parapat kepada wartawan di Jakarta, Senin 18 April 2022.


Menurutnya, secara konstitusi presiden Jokowi akan menjabat sebagai kepala negara hingga tahun 2024 nanti.


"Jadi, siapapun yang mencoba akan menggulingkan Jokowi akan berhadapan dengan kami. Jangan coba-coba usik presiden Jokowi dengan menabrak Konstitusi kita!" jelasnya.


Taki sapaan akrab Reinhard Parapat mengatakan, isu yang diusung dalam demonstrasi mendatang sudah tidak relevan lagi. Sebab, secara tegas presiden Jokowi telah mengatakan akan taat konstitusi.


"Isu yang diusung para demonstran tanggal 21 April nanti sudah basi. Mereka akan mudah ditunggangi kelompok tertentu sehingga memecah belah persatuan," ujarnya.


Mantan aktivis mahasiswa 98 ini meminta agar demonstrasi pada 21 April mendatang dibatalkan. Sebab, demonstrasi itu akan membawa mudharat bagi masyarakat.


"Lebih banyak mudharatnya dari pada manfaatnya dikala situasi pandemi covid 19 dan perekonomian dunia tidak menentu karena perang Russia dan Ukraina berdampak pada roda perekomian kita apalagi negara kita sedang berjibaku me-recovery pertumbuhan ekonomi, mendingan dibatalin saja," pungkasnya.


Sejumlah mahasiswa dan elemen lain rencananya akan menggelar demonstrasi pada 21 April mendatang. Dalam aksinya itu mereka akan mengusung tema diantaranya menolak masa jabatan tiga periode, menolak Pemilu 2024 diundur serta sejumlah tuntutan lainnya. (Wit)

Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami
agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Orasi Rakyat News
Orasi Rakyat News