Close
Close
Orasi Rakyat News
Orasi Rakyat News

Mengenal Negeri Subur Kampung Kambufatem di Maybrat, Papua Barat Daya

Kampung Kambufatem merupakan salah satu desa/kampung yang terletak di Distrik Aitinyo Barat, Kabupaten Maybrat, Papua Barat Daya.

Kampung ini adalah salah satu kampung induk yang telah berdiri sejak masa pemerintahan Belanda di wilayah Distrik Aitinyo. Secara historis, Kampung Kambufatem memiliki peran penting dalam perkembangan wilayah sekitarnya.

Kampung Kambufatem memiliki potensi pertanian yang sangat luar biasa. Kondisi geografis berupa perbukitan, lembah, dan lereng, ditunjang dengan tingkat kesuburan tanah yang tinggi, menjadikan kampung ini sebagai salah satu wilayah penopang ketahanan pangan masyarakat lokal. Bahkan, hasil pertaniannya berpotensi menyuplai kebutuhan pangan hingga ke Kabupaten Sorong Selatan, serta skala nasional apabila dikelola secara baik dan berkelanjutan.

Di bidang pertanian, Kampung Kambufatem merupakan salah satu kawasan potensial di Kabupaten Maybrat. Berbagai komoditas unggulan lokal tumbuh subur di wilayah ini, antara lain ubi, singkong, keladi, kacang tanah, sayur-mayur, gedi, dan berbagai jenis tanaman pangan lainnya.

Namun, potensi besar tersebut hingga kini belum dikembangkan secara optimal. Masih minimnya dukungan pemerintah, baik dalam sistem pertanian terpadu, permodalan, pemanfaatan teknologi, penguatan kapasitas petani lokal, maupun penyediaan peralatan pertanian, menjadi tantangan serius bagi petani lokal di Maybrat.

Pada pertengahan tahun 2025, terjadi perubahan dalam pola pertanian tradisional masyarakat, ditandai dengan adanya percobaan penanaman padi oleh masyarakat Kampung Kambufatem. Hasilnya cukup menggembirakan. Memasuki tahun 2026, tanaman padi yang berasal dari Kampung Kambufatem, Distrik Aitinyo Barat, menunjukkan perkembangan yang baik dan diproyeksikan siap panen dalam waktu dekat.

Dari hasil uji coba penanaman padi tersebut, dapat disimpulkan bahwa Kampung Kambufatem memiliki tingkat kesuburan tanah yang sangat baik dan berpotensi dikembangkan sebagai lumbung pertanian di masa mendatang.

Pemerintah Daerah Kabupaten Maybrat bersama Universitas Papua (UNIPA) telah melakukan kolaborasi untuk mengoptimalkan potensi daerah, termasuk pengembangan sektor pertanian. Kerja sama ini difokuskan pada peningkatan kapasitas petani, penerapan teknologi tepat guna, serta pengembangan infrastruktur pertanian.

Selain itu, Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Maybrat juga telah berhasil mengembangkan sejumlah produk unggulan, seperti Beras Kamundan dan Kacang Sangrai Maybrat. Hal ini menunjukkan besarnya potensi Kabupaten Maybrat dalam meningkatkan produksi pertanian dan ekonomi lokal, sekaligus mewujudkan ketahanan pangan masyarakat, daerah, hingga nasional.

Penulis:
Alfius Kambu
Aktivis Lingkungan Hidup dan Masyarakat Adat

Iklan Natal Baca Juga
Iklan Natal
Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami
agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama